Tak Hanya Malang, UB TV Akan Ditonton Di 11 Negara

0

Yogi Sugito dalam sambutannya pada launching UB TV

Yogi Sugito dalam sambutannya pada launching UB TV
Yogi Sugito dalam sambutannya pada launching UB TV (Dok. Efrem)

MALANG.KAV-10. “Semoga UB TV menjadi sarana kreatifas dengan acara-acara yang memiliki edukasi.” Demikian prolog dari Dodo, vokalis D’Cinnamons, sebelum menyanyikan salah satu lagunya dalam acara launching UB TV, Rabu (5/2).

Bertempat di lantai 3 Balai Senat UB, secara perdana UB TV mengudara. UB News menjadi program pertama yang tayang pada peresmian ini.

UB TV sebagai stasiun televisi lokal mencangkup wilayah Malang raya dengan radius 30 km. UB TV ini bisa dicari pada channel 51 UHF, mengacu pada usia Universitas Brawijaya (UB) ke-51 di tahun ini. UB TV pun menjadi stasiun televisi pertama perguruan tinggi negeri (PTN) di Indonesia.

UB yang menjadi pengelola stasiun televisi ini akan memuat banyak program yang beredukasi. Untuk itu, maka seluruh civitas akademika akan dilibatkan dalam pengerjaan UB TV ini. “Kita bekerja sama dengan fakultas-fakultas untuk membuat program-program unggulan,” ujar Yogi Sugito, rektor UB dalam program UB Talk.

UB TV dalam setahun kedepan dapat mengudara secara nasional. Bekerja sama dengan Telkom, UB TV dapat dinikmati secara streaming di 11 negara. Yogi menambahkan akan terus melakukan pengembangan agar UB TV dapat bertaraf internasional. “UB TV harus bertaraf internasional dengan beberapa pengembangan,” ucapnya. (eff)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.